The New Kia Seltos : Inovasi untuk Mobilitas Berkelanjutan

PT Kreta Indo Artha (KIA), agen pemegang merek Kia di Indonesia, meluncurkan SUV terbarunya di Surabaya. Pabrikan mobil asal Korsel ini kembali berpartisipasi dalam GIIAS Surabaya 2024. Dalam pameran ini, Kia memperkenalkan The New Kia Seltos, Compact SUV unggulannya yang sebelumnya diluncurkan di GIIAS Tangerang 2024 beberapa waktu lalu. Selain Seltos, booth Kia di Ground Floor Grand City Convex juga menampilkan EV9 GT-Line dan Carnival.

Jimmy Rianto, Koordinator Wilayah Sales Operation Area Jawa Timur PT Kreta Indo Artha, menyatakan, “Kami berkomitmen untuk lebih dekat dengan masyarakat di Surabaya. The New Kia Seltos menawarkan pilihan bagi konsumen yang ingin Compact SUV canggih dengan desain stylish dan performa tinggi.”

The New Kia Seltos hadir dengan desain segar, termasuk New Tiger Nose Grille dan headlamp LED Star Map Lighting. Interiornya dilengkapi dengan Panoramic Sunroof dan dua layar 10,25 inci yang terintegrasi untuk instrumen dan infotainment. Fitur Head Up Display juga ditambahkan untuk memberikan informasi penting bagi pengemudi.

Untuk kenyamanan, Seltos dilengkapi Electric Driver Seat dan Front Ventilated Seat, serta fitur modern lainnya seperti Dual Zone Auto Climate Control, Wireless Charging, dan Electric Parking Brake. Tersedia dalam dua varian mesin: Kia Seltos Premiere 1.5 Turbo untuk performa maksimum dan Kia Seltos Premiere 1.5 yang lebih efisien.

Dalam rangka mendukung tema “Movement to Discover, Inspired Toward Sustainable Mobility,” Kia juga menampilkan EV9 GT-Line, kendaraan listrik futuristis dengan kapasitas 6 penumpang. EV9 GT-Line menawarkan fitur kenyamanan seperti Relaxation Ventilated Seats dan Meridian Premium Sound System. Dengan baterai 99,8 kWh, kendaraan ini dapat menjelajah hingga 497 kilometer dalam sekali pengisian daya.

Carnival, Big MPV premium Kia, juga hadir dengan desain modern dan fitur canggih seperti Smart Power Tailgate dan Dual Wide Sunroof. Tersedia dalam varian 7-seater dan 11-seater, Carnival didukung mesin 2.200 cc CRDi serta opsi Hybrid.

Pengunjung GIIAS Surabaya 2024 dapat mencoba langsung EV9 GT-Line dan Carens di area test drive. Kia juga menawarkan promo menarik, termasuk DP rendah dan bunga 0%, serta voucher belanja senilai Rp2.000.000 bagi pengunjung yang melakukan transaksi selama pameran berlangsung.

Jimmy Rianto menambahkan, “Kami mengundang Anda untuk mengunjungi booth Kia dan memanfaatkan penawaran spesial. Jaringan diler kami yang tersebar di Surabaya memudahkan akses layanan penjualan dan purna jual.”

Kia juga memiliki produk unggulan lainnya, seperti Kia Sonet, Kia Carens, EV6 GT, dan EV6 GT-Line, siap memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat dengan kualitas global. Berikut adalah daftar harga produk Kia (OTR Jawa Timur). Kia Seltos dibanderol dengan harga : Premiere 1.5 MPi: Rp440.000.000 dan Premiere 1.5 T-Gdi: Rp540.000.000

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *