Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024,telah ditutup Minggu (25/2) lalu. Rangkaian acara otomotif terbesar di Indonesia berhasil mencatat pencapaian gemilang dengan rekor kenaikan transaksi dan kunjungan. Selama sebelas hari penuh, IIMS 2024 mencatat kenaikan transaksi hingga mencapai angka spektakuler Rp 6,7 Triliun, melampaui capaian tahun lalu sebanyak 27,7%. Penjualan unit kendaraan juga melonjak pesat, dengan 19.200 unit terjual dengan komposisi 35% nya merupakan penjualan kendaraan listrik mobil dan motor. Total penjualan IIMS 2024 mencatatkan kenaikan sebesar 22,9% dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Kehadiran pengunjung juga meningkat signifikan, dengan kenaikan sebesar 20%, menjadikan IIMS 2024 sebagai destinasi utama bagi para pecinta otomotif.
IIMS 2024, dengan tagline “Your Infinite Autotainment Experience” initidak hanya menjadi semboyan belaka, melainkan menciptakan pengalaman otomotif tanpa batas dan menghibur. Melalui diversifikasi yang menggabungkan elemen otomotif dan entertainment, IIMS 2024 berhasil menunjukkan bahwa pameran otomotif bisa menjadi sebuah panggung yang lebih luas.
Presiden Direktur Dyandra Promosindo, Daswar Marpaung, menekankan bahwa keberhasilan IIMS adalah keberhasilan bersama. “Kami berterimakasih kepadaseluruh pihak yang telah merestui dan mendukung penyelenggaraan IIMS 2024, termasuk Presiden Republik Indonesia, Agen Pemegang Merek (APM) sponsor, komunitas, rekan media, dan pengunjung setia IIMS.”
Rudi MF, Project Manager IIMS 2024, mengekspresikan rasa syukurnya atas partisipasi aktif seluruh pihak yang telah menyukseskan IIMS 2024. Ia mengakui kehormatan dan pengalaman berharga yang diperolehnya selama menjadi Project Manager setiap tahunnya. Dalam sambutannya, Rudi juga menyoroti berbagai program pendukung IIMS 2024 yang berhasil menyedot perhatian para pecinta otomotif.