Subaru Pamerkan Forester SPORT Edition dan BRZ Drift Edition by Garasi Drift

Subaru Indonesia kembali mengguncang dunia otomotif Tanah Air dengan memperkenalkan dua edisi khusus, Subaru Forester SPORT Edition dan Subaru BRZ Drift Edition by Garasi Drift, di Gaikindo Jakarta Auto Week 2024 (GJAW 2024). Mengusung tema “Home of Enjoyment and Peace of Mind,” Subaru menghadirkan pengalaman unik yang memadukan petualangan dan motorsport, bertempat di Hall 7, ICE BSD City.

Bagi para pencinta SUV dengan gaya sporty, Subaru Forester SPORT Edition menjadi sorotan utama. Menggunakan basis Forester 2.0i-S EyeSight, model ini hadir dengan warna eksklusif Offshore Blue Metallic dan aksen piano black wheels yang menonjolkan karakter maskulin. Sentuhan sporty diperkuat dengan emblem “SPORT” serta grille STI yang menggantikan aksen krom untuk tampilan lebih tegas. Arie Christopher, CEO Subaru Indonesia, mengatakan, “Forester SPORT Edition dirancang untuk mendukung gaya hidup aktif para pecinta outdoor, memberikan performa dan kenyamanan di berbagai medan tanpa mengorbankan tampilan stylish.”

SUV ini hanya tersedia 25 unit, SUV premium ini dibanderol dengan harga Rp 674.500.000,- OTR Jabodetabek.

Bagi penggemar motorsport, Subaru BRZ Drift Edition adalah jawaban Subaru untuk menghadirkan mobil sport bergaya drift. Hasil kolaborasi dengan Garasi Drift, edisi ini mengusung elemen aerodinamis dari BRZIKO Aero Kit serta komponen kompetisi seperti STI Lowering Springs dan Drift Button handbrake. Tampilan agresif dilengkapi dengan ADVAN Racing GT wheels dalam warna Racing White, sementara ban BFGoodrich G-Force Phenom memastikan performa maksimal. Hanya tersedia 5 unit, Subaru BRZ Drift Edition dibanderol Rp 1.099.000.000,- OTR Jabodetabek. “BRZ Drift Edition bukan hanya tentang performa, tetapi juga tentang gaya hidup motorsport yang fun dan otentik,” tambah Arie Christopher.

Selain kendaraan, Subaru Indonesia juga menawarkan produk lifestyle hasil kerja sama dengan Garasi Drift, mencakup apparel dan aksesori yang merepresentasikan semangat adventure dan motorsport khas Subaru. Subaru juga menggandeng Mandiri Utama Finance untuk memberikan program pembiayaan menarik, termasuk bunga 0% dan DP mulai dari Rp 19 juta.

Kehadiran Subaru di GJAW 2024 menegaskan posisinya sebagai merek yang mampu mengintegrasikan keseruan berkendara dan ketenangan hati. Kombinasi Forester SPORT Edition yang berjiwa petualang dan BRZ Drift Edition yang sarat adrenalin menciptakan pilihan lengkap bagi penggemar otomotif di Indonesia.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *